Thecronutproject.com – Surat pengalaman kerja adalah salah satu dokumen yang cukup banyak diminta perusahaan yang sedang dituju sebagai bukti kerja sebelumnya. Penting bagi Anda untuk mencari contoh surat pengalaman kerja, karena bentuknya berbeda-beda sesuai instansi yang menerbitkan.
Perlu Anda ketahui jika surat paklaring atau pengalaman kerja bisa disebut sebagai didapatkan ketika seseorang bekerja pada suatu tempat dalam jangka waktu tertentu.
Jenis surat ini juga disebut sebagai surat rekomendasi. Jadi, Anda bisa meminta surat rekomendasi pada atasan Anda sebelumnya untuk bekerja di tempat baru.
Contoh Surat Pengalaman Kerja (Paklaring)
Surat pengalaman kerja diberikan dari perusahaan untuk mantan karyawan mereka sebagai bukti bahwa mereka pernah bekerja di instansi mereka. Sebenarnya tak harus perusahaan besar yang bisa menerbitkan jenis surat ini. Perusahaan berskala kecil pun bisa mengeluarkannya.
Bagi Anda yang ingin mencari contoh surat pengalaman kerja dari perusahaan, berikut ini kami lampirkan beberapa contohnya :
1. Surat Pengalaman Kerja Simple
Contoh surat paklaring simple biasanya dikeluarkan oleh atasan dan memiliki bagian kop yang kurang lengkap. Berikut ini penampakannya :
SURAT KETERANGAN PENGALAMAN KERJA
Nomor : 019/III/HRD/2020
===============================================
Yang bertandatangan berikut :
Nama : Jaya Afandi
Jabatan : Personalia CV Utara Sukses Abadi
dengan ini menyatakan yang bersangkutan :
Nama : Erni Wijaya Sari
Jabatan : Staf personalia
Telah bekerja di CV Utara Sukses Abadi selama kurang lebih 2 tahun, terhitung dari tanggal 2 April 2018 hingga 8 Mei 2020. Selama menjadi staff personalia di CV Utara Sukses Abadi, yang bersangkutan telah mengerjakan kewajibannya dengan baik dan profesional.
Demikian surat keterangan pengalaman kerja ini kami buat sebaik mungkin agar digunakan dengan sebagaimana mestinya.
Surabaya, 6 Juni 2020
HRD CV. Utara Sukses Abadi
Jaya Afandi
2. Contoh Surat Pengalaman Kerja dari Perusahaan
Surat keterangan bekerja yang dikeluarkan oleh perusahaan bisa dibuat oleh sang Direktur atau atasan pihak yang bersangkutan. Beberapa di antaranya juga dibuat oleh kepala personalia. Berikut ini contoh surat jenis ini :
PT Alam Jaya
Jl. Khayangan II No. 24 Watualang, Ngawi
Telp. 0351 – 748844
===============================================
SURAT PENGALAMAN KERJA (PAKLARING)
No. 10/F/2020
Yang bertanda tangan pada dokumen berikut,
Nama : Chairun Nikmah
Jabatan : Direktur PT Alam Jaya
Dengan resmi menyatakan bahwa :
Nama : Fatkhur Rozi Mustofa
Jabatan : Kepala Pengawas PT Alam Jaya
Merupakan sebenar-benarnya karyawan PT Alam Jaya sejak tanggal 25 April 2019 hingga 13 Oktober 2020 dengan jabatan Kepala Pengawas. Selama bekerja di tempat kami, yang bersangkutan menunjukkan peningkatan kinerja yang signifikan dan tidak melanggar peraturan yang ditetapkan perusahaan.
Semoga Sdr. Fatkhur lebih sukses menjalani pekerjaan di tempat yang baru. Dan kami berterimakasih atas kinerja beliau selama ini. Sekian dari kami, demikian surat ini kami buat dengan sebenar-benarnya.
Ngawi, 13 Oktober 2020
Chairun Nikmah
Direktur PT Alam Jaya
3. Contoh Surat Pengalaman Kerja Bidan
Seorang bidan juga membutuhkan surat pengalaman atau surat paklaring ketika akan bekerja di tempat baru. Berikut ini contoh surat keterangan bekerja bidan :
Rumah Sakit Umum Dr. Soeprapto
Jl. Sultan Agung No. 24 Sragen
Telp. : (0272) 9876543, Fax. : (0272) 3456789
===============================================
SURAT PENGALAMAN KERJA
Nomor : 10/SPK-110/RSU/F/2020
Yang bertanda tangan pada dokumen di bawah ini :
Nama : Dr. Amir Hamzah, M. Ked.
Jabatan : Kepala RSU Dr. Soeprapto
Alamat : Jl. Sultan Hasanuddin No. 54 Sragen
menyatakan dengan sebenar-benarnya bahwa :
Nama : Rosi Hidayatullah, A.Md.Keb.
Jabatan : Bidan
Alamat : Jl. Ki Hajar Dewantoro II No. 11 Sragen
Telah menjadi bagian dari RSU Dr. Soeprapto sejak 15 Juni 2015 hingga 13 Oktober 2020 dengan jabatan staf kebidanan.
Dengan surat ini pula kami memberitahukan jika yang bersangkutan selama menjalani pekerjaannya tidak pernah melanggar kode etik kebidanan serta memiliki kinerja yang baik.
Kami berterima kasih terhadap yang bersangkutan terkait dengan kinerjanya di tempat kami selama ini. Demikian pernyataan dari kami, semoga surat ini bisa dipergunakan dengan semestinya.
Sragen, 13 Oktober 2020
Kepala RSU Dr. Soeprapto
Dr. Amir Hamzah, M. Ked.
4. Surat Pengalaman Kerja dari Pabrik
Bagi bekas karyawan pabrik, surat keterangan pernah bekerja bisa dibuat oleh kepala pabrik atau kepala divisi yang bersangkutan. Selain itu kepala divisi personalia juga berhak membuatkan surat ini. Berikut ini contohnya :
PT Indo Textile Makmur
Jl. Makmur Jiwo No. 24 Sragen
Telp. : (0272) 3333322, Fax. : (0272) 3453322
===============================================
SURAT PAKLARING (PENGALAMAN KERJA)
Nomor : 057/CEO/IX/2021
Dengan surat ini menyatakan bahwa :
Nama : Riska Widya
Alamat : Jl. Mutiara No. 05 Sumenep
Telah bekerja pada PT Indo Textile Makmur, dengan keterangan berikut :
Jabatan : Kepala Divisi Keuangan
Divisi : Keuangan
Masa jabatan : 5 Januari 2016 – 25 September 2020
Alasan keluar : Telah selesai masa kontrak
Selama menjadi bagian dari PT Indo Textile Makmur, yang bersangkutan telah menjalani pekerjaannya dengan sangat baik dan mengalami peningkatan yang signifikan. Yang bersangkutan pun telah mencurahkan tenaga dan pikirannya demi kemajuan PT Indo Textile Makmur.
Kami, PT Indo Textile Makmur berterimakasih terhadap kinerja saudari Riska Widya selama ini dan berharap kesuksesan beliau di tempat kerja yang baru. Demikian keterangan dalam surat ini kami buat agar bisa digunakan dengan semestinya.
Sumenep, 26 September 2020
Direktur PT Indo Textile Makmur
Indra Subekti
5. Contoh Surat Pengalaman Kerja Guru
Ketika bekerja di tempat baru, seorang guru juga akan membutuhkan surat paklaring sebagai bukti pernah bekerja di tempat sebelumnya. Berikut ini contohnya :
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
KABUPATEN CIREBON
SMK 1 Harapan Bangsa
Jl. Kartini No. 21 Cirebon
Telp. 087798876678, Fax. (0231)-3677677
SURAT KETERANGAN PENGALAMAN KERJA
———————————————————
No. 509/780/SMKHB/XII/2021
Pihak yang bertandatangan di bawah ini :
Nama : Drs. Aji Hasanudin
Jabatan : Kepala Sekolah SMK 1 Harapan Bangsa
Menerangkan dengan sebenarnya bahwa :
Nama : Siti Khoiriah, S. Pd
Jabatan : Guru Bahasa Inggris
Adalah salah satu bagian dari SMK 1 Harapan Bangsa selama 15 tahun terhitung dari tanggal 17 Mei 2005 hingga 20 September 2020. Selama bekerja di SMK 1 Harapan Bangsa, saudari Siti Khoiriah selalu semangat mengajar dan memiliki dedikasi tinggi.
Demikianlah surat keterangan pengalaman bekerja ini kami terbitkan untuk digunakan sebagaimana mestinya.
Cirebon, 21 September 2020
Kepala SMK 1 Harapan Bangsa
Drs. Aji Hasanudin
Baca juga: Contoh Surat Lamaran CPNS Terbaru (Lengkap)
6. Surat Pengalaman Kerja Perawat
Surat pengalaman kerja perawat bisa dibuatkan oleh kepala klinik atau rumah sakit tempat perawat tersebut bekerja sebelumnya. Untuk lebih jelasnya, berikut contoh surat pengalaman kerja perawat:
KLINIK RAWAT INAP MUTIARA INDAH
Jl. Jenderal Sudirman No. 11 Surakarta
Telp. 081123321123 / Fax. 098877874
SURAT KETERANGAN PENGALAMAN BEKERJA
===============================================
No. 1023/SKPB/D/II/67/2021
Pihak yang menandatangani dokumen ini,
Nama : Gina Firdausi, Sp. OG
Jabatan : Kepala Divisi Kebidanan dan Kandungan
menerangkan bahwa yang bersangkutan :
Nama : Firda Humaira
Tempat tanggal lahir : Sukabumi, 15 Desember 1997
Alamat : Jl. Kartini No. 51 Surakarta
Terhitung sejak tanggal 06 Desember 2007 hingga 15 April 2020 telah menjadi bagian dari Klinik Rawat Inap Mutiara Indah dengan jabatan sebagai Asisten Perawat. Selama menjadi seorang Asisten Perawat, saudari Firda Humaira telah menunjukkan dedikasinya yang tinggi dalam menjalani kewajibannya.
Kami sebagai keluarga besar Klinik Rawat Inap Mutiara Indah berterima kasih sebanyak-banyaknya atas bakti saudari Firda terhadap klinik kami. Kami harap saudari Firda diterima dengan sebaik mungkin di tempat kerjanya yang baru, dan kami berharap kesuksesan untuk beliau.
Demikianlah Surat Keterangan Pengalaman Bekerja dari Klinik Rawat Inap Mutiara Indah ini kami buat. Kami harap surat ini bisa dipergunakan dengan sebaik-baiknya sebagaimana mestinya.
Surakarta, 17 April 2020
Klinik Rawat Inap Mutiara Indah
Gina Firdausi, Sp. OG
7. Surat Keterangan Pengalaman Bekerja Pegawai Bank
Surat pengalaman kerja para pegawai bank bisa dibuat langsung oleh atasan atau kepala bidang SDM bank yang bersangkutan. Berikut ini contoh surat paklaring pegawai bank :
Bank Makmur Sentosa
Cabang Watualang, Jl. Raya Ngawi-Solo No. 111, Ngawi
Telp. 08xxxxxxxx / Fax. 08xxxxxxx
SURAT KETERANGAN PENGALAMAN BEKERJA
===============================================
No. 897/BMS/G/II/2021
Pihak yang menandatangani dokumen berikut ini,
Nama : Widyasari, S.E., M.M.
Jabatan : Kepala Divisi Personalia Bank Makmur Sentosa
dengan sebenar-benarnya menerangkan bahwa,
Nama : Dyah Ayu Widya, S.E.
Alamat : Jl. Teuku Umar No. 10 Ngawi
adalah benar bahwa pernah bekerja di Bank Makmur Sentosa dengan jabatan Teller selama masa kerja sekitar 3,2 tahun, terhitung 2 Januari 2017 hingga 25 September 2020. Selama masa kerjanya di Bank Makmur Sentosa, saudari Dyah Ayu memiliki etos kerja yang patut dijadikan teladan serta tidak pernah melanggar peraturan.
Kami sangat berterimakasih kepada saudari Dyah Ayu atas kinerjanya selama ini ketika menjadi bagian dari keluarga besar Bank Makmur Sentosa Cabang Watualang. Kami harap kesuksesan di masa depan untuk saudari Dyah Ayu di tempat kerja yang baru.
Demikian surat keterangan pengalaman bekerja dari Bank Makmur Sentosa kami buat dengan sejujur-jujurnya, semoga bisa digunakan sebagaimana mestinya.
Ngawi, 28 September 2020
Kepala Divisi Personalia Bank Makmur Sentosa,
Widyasari, S.E., M.M.
8. Contoh Surat Pengalaman Kerja Dosen
Sama halnya seperti guru, dosen pun juga membutuhkan surat rekomendasi jika hendak pindah ke institusi baru yang menerima mereka. Berikut ini contoh surat pengalaman pernah bekerja untuk dosen yang perlu Anda tahu :
KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
UNIVERSITAS ABC
Fakultas Ilmu Bahasa, Jurusan Bahasa Perancis
Jl. Bunga Teratai No. 56
Telp. 08xxxxxxxx, Fax. 08xxxxxxx, Email : admin@uabc.ac.id
SURAT KETERANGAN PENGALAMAN BEKERJA
=============================================
No. 98/UABC/J/III/543/2020
Yang menandatangani dokumen di bawah ini,
Nama : Fitria Maharani, S.Pd., M.Pd.
Jabatan : Dekan FIB Universitas ABC
menyatakan bahwa yang bersangkutan :
Nama : Amin Syaifudin Ali, S.Pd, M.Pd.
Tempat tanggal lahir : Sidoarjo, 23 Februari 1991
adalah seorang dosen bahasa Perancis di Universitas ABC selama 2,5 tahun sejak tanggal 18 Maret 2018 hingga 24 September 2020. Selama bekerja di Universitas ABC, saudara Amin Syaifudin Ali telah menunjukkan kinerja yang konsisten dan baik, sehingga memiliki track pengajaran yang selalu mengalami peningkatan.
Surat ini juga menyatakan bahwa saudara Amin Syaifudin Ali selama melakukan kewajibannya sebagai tenaga pengajar tidak pernah sekalipun melanggar kode etik seorang dosen sehingga patut dijadikan dosen teladan. Sedangkan berkaitan dengan keluarnya yang bersangkutan dari Universitas ABC, saudara Amin mengundurkan diri tanpa ada tekanan dari pihak manapun.
Demikianlah surat pengalaman bekerja ini kami buat dengan sebenar-benarnya. Semoga bisa dijadikan dokumen yang dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Sidoarjo, 27 September 2020
Universitas ABC
Fitria Maharani, S.Pd., M.Pd.
Itulah berbagai contoh surat pengalaman kerja atau paklaring yang bisa kami berikan untuk Anda.
Dengan mendapatkan surat pengalaman bekerja, Anda bisa lebih dipertimbangkan ketika akan melamar pekerjaan di perusahaan atau institusi yang baru.
Baca juga: 2 Contoh Surat Masuk Perusahaan dan Proses Identifikasinya
Manfaat Dari Surat Pengalaman Kerja
Surat pengalaman kerja bisa diminta pada atasan tempat Anda bekerja di waktu yang lalu. Permintaan akan jenis surat ini juga hendaknya dilakukan tak lama setelah yang bersangkutan menyatakan keluar dari pekerjaan tersebut.
Namun apakah Anda sudah mengetahui berbagai manfaat dari surat pengalaman kerja atau paklaring?
1. Sebagai bukti kinerja di tempat sebelumnya
Surat paklaring bisa digunakan untuk menyatakan bahwa Anda pernah bekerja di suatu instansi selama beberapa waktu tertentu.
Namun selain itu, surat jenis ini juga bisa digunakan untuk menyatakan kinerja dari yang bersangkutan selama bekerja di instansi penerbit surat paklaring.
2. Surat rekomendasi untuk promosi
Surat pengalaman kerja bisa saja dibutuhkan oleh seseorang yang ingin naik pangkat di perusahaan baru tempat ia bekerja.
Surat paklaring akan memberikan rekomendasi pada yang bersangkutan terkait jabatannya di perusahaan lama. Dengan begitu, di perusahaan barunya yang bersangkutan bisa dipromosikan.
3. Syarat pencairan dana JHT dari BPJS
Perusahaan biasanya memberikan BPJS Ketenagakerjaan untuk jaminan hari tua (JHT) mantan karyawan mereka yang sudah mendedikasikan diri selama bertahun-tahun bekerja.
Nah, syarat pencairan tersebut salah satunya adalah menyerahkan surat paklaring dari perusahaan.
4. Syarat pengajuan beasiswa
Bagi seorang mahasiswa, pengalaman kerja menjadi salah satu indikator lolos atau tidaknya seseorang dalam proses pengajuan beasiswa. Dengan menyerahkan surat rekomendasi pernah bekerja, seseorang akan lebih dianggap aktif dan kompeten sehingga layak mendapatkan beasiswa tersebut.
Komponen Penting Dalam Surat Paklaring
Dalam surat pengalaman kerja, ada berbagai komponen penting yang tidak boleh luput agar bisa dibuktikan keabsahannya.
Komponen tersebut diantaranya adalah kepala dan nomor surat, isi surat, serta bagian tanda tangan pembuat surat. Jika dibutuhkan, cap dari institusi yang bersangkutan juga diperlukan.
Kepala surat bisa berisi nama lembaga atau perusahaan pembuat surat, lalu alamat lengkap serta nomor telepon atau faksimili lembaga tersebut.
Isi surat harus menjelaskan sebenar-benarnya data diri yang bersangkutan (pemohon surat paklaring).
Nah, Anda sudah mengetahui beragam contoh surat pengalaman kerja seperti yang telah kami sebutkan di atas. Kami juga dengan detail menjelaskan perihal manfaat serta komponen penting surat paklaring.
Semoga ilmu yang telah kami berikan bisa bermanfaat untuk Anda di masa depan, selamat sukses!