Thecronutproject.com – Es jelly kini salah satu varian minuman kekinian yang paling banyak diminati oleh semua kalangan. Resep es jelly untuk jualan pun banyak diincar, mengingat persentase keuntungan yang ditawarkan dari usaha ini cukup menjanjikan.
Bahan-bahan pembuatannya pun mudah didapat dan murah. Begitu juga dengan proses pembuatannya yang mudah dan cepat. Selain itu, harga jualnya pun murah sekitar Rp 5-8 ribuan saja, namun bisa langsung balik modal.
Berikut kami berikan estimasi modal dan keuntungan jualan es jelly susu terbaru yang kekinian dan pasti laris manis.
Resep Es Jelly untuk Jualan dengan Modal Sedikit
Kita simak dulu ya resepnya, setelah itu membahas modal serta keuntungan untuk jualan. Berikut ini resep es helly untuk jualan:
1. Bahan-bahan
Bahan pembuatan jelly berwarna cerah:
- 2 bungkus bubuk jelly rasa stroberi
- 5 sdm gula pasir
- 800 ml air
- 3 tetes pewarna makanan merah
Bahan pembuatan jelly berwarna gelap:
- 1 bungkus bubuk jelly rasa cincau
- 5 sdm gula pasir
- 700 ml air
Bahan pembuatan susu:
- 600 ml air panas
- 60 gr krimer bubuk
- 250 gr kental manis
- 200 ml susu cair full cream
- 300 ml air masak
- 2 buah es batu
- 1 sdm biji selasih
Bahan tambahan serta perlengkapan lainnya:
- Selai stroberi
- Cup plastik dan tutupnya (ukuran 16 oz)
- Gas
- Stiker
Baca juga: 12 Ide Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil (Modal 1 Jutaan)
2. Cara membuat sampai pengemasan
Tutorial 1: Cara membuat jelly berwarna cerah:
- Siapkan panci aluminium
- Masukkan bubuk jelly stroberi dan gula, kemudian aduk sampai keduanya bercampur rata agar nanti saat dimasak tidak menggumpal
- Kemudian, masukkan 800 ml air ke dalam panci serta aduk secara merata
- Tambahkan 2-3 tetes pewarna makanan merah agar warna jelly lebih pekat
- Nyalakan kompor, kemudian masak jelly dengan api sedang sampai mendidih
- Saat mendidih, masukkan fruit acid yang berasal dari bungkus bubuk jelly, lalu aduk hingga tercampur merata
- Masukkan jelly matang ke dalam cetakan dan biarkan mengeras
- Jika sudah mengeras, potong kotak-kotak
Tutorial 2: Cara membuat jelly berwarna gelap:
- Masukkan bubuk jelly cincau dan gula pasir, kemudian aduk merata di dalam panci aluminium
- Tuangkan air dan masak menggunakan api sedang sambil sesekali diaduk hingga mendidih
- Jelly yang sudah masak dimasukkan ke dalam cetakan dan biarkan mengeras
- Jika sudah mengeras, serut menggunakan parutan
Tutorial 3: Cara membuat susu creamy:
- Siapkan air panas di dalam wadah cukup besar
- Tuangkan krimer lalu aduk sampai melarut. Diamkan hingga dingin
- Setelah air krimer sudah tidak panas lagi, campurkan dengan bahan susu dan kental manis. Kemudian, aduk merata
Tutorial 4: Cara mencampurkan susu dengan jelly:
- Siapkan wadah besar berisi susu creamy, lalu tambahkan 300 ml air masak. Aduk secara merata
- Masukkan semua jelly ke dalam wadah
- Tambahkan biji selasih
- Aduk semua bahan hingga tercampur merata
Tutorial 5: Cara mengemas es jelly susu dengan menarik:
- Siapkan cup minuman, kemudian ambil 1 sdt selai stroberi untuk ditempelkan di seluruh bagian dalam gelas agar tampilan minuman tampak cantik dan menarik
- Masukkan es batu, kemudian tuangkan campuran susu dan jelly
- Tutup cup, lalu tempelkan stiker pada cup dengan merek kamu. Es susu jelly segar siap dijual
Biar lebih mudah memahami resep es jelly untuk jualan, simak vidio berikut ini:
Perincian Modal Jualan Es Jelly Serta Estimasi Keuntungan
Berikut adalah penghitungan modal berdasarkan jumlah bahan yang digunakan.
- 2 bungkus bubuk jelly rasa stroberi Rp 3.400
- 5 sdm gula pasir Rp 1.200
- 3 tetes pewarna makanan merah Rp 100
- 1 bungkus bubuk jelly rasa cincau Rp 4.000
- 5 sdm gula pasir Rp 1.200
- 60 gr krimer bubuk Rp 4.000
- 250 gr kental manis Rp 6.770
- 200 ml susu cair full cream Rp 3.600
- 1 sdm biji selasih Rp 1.000
- Selai stroberi Rp 5.000
- Cup plastik dan tutupnya (ukuran 16 oz) Rp 3.600
- Gas Rp 1.000
- Stiker Rp 264
Jumlah modal pembuatan es jelly yaitu Rp 35.134
Sejumlah modal tersebut menghasilkan 11 gelas es jelly. Maka, modal 1 gelas es adalah Rp Rp 35.134 : 11 = Rp 3.194.
Estimasi penjualan bisa mencapai 50+ cup per hari. Jika dijual sekitar Rp 5-8 ribuan, maka keuntungannya yaitu:
- Harga jual – modal
- (Rp 5.000 atau Rp 8.000 x 55) – (Rp 35.134 x 5)
- (Rp 275.000 atau 440.000) – Rp 175.970
- Rp 99.030 atau Rp 264.030 per hari
Baca juga: Perhitungan Keuntungan Franchise Es Teh Indonesia
Kamu bisa saja menjual lebih dari 50 cup per hari sehingga keuntungan yang didapat lebih banyak. Apalagi jika kamu menjualnya di harga Rp 8 ribuan. Dengan tampilan yang cantik dan rasanya enak seperti yang diberikan dalam resep, orang pasti rela membeli.
Nah, kini kamu sudah mengetahui resep es jelly untuk jualan, estimasi modal serta keuntungannya. Jadi, kapan akan memulai usaha ini?