7 Ide Usaha Jajanan Anak dengan Modal Kecil Dijamin Laris Manis

Arya

Usaha Jajanan Anak dengan Modal Kecil

Thecronutproject.com – Salah satu ide bisnis yang tidak pernah sepi pelanggan adalah usaha jajanan anak. Selain target pasar yang sangat mudah dijangkau, siapa sangka jika usaha jajanan anak dengan modal kecil ini menawarkan potensi keuntungan yang begitu menggiurkan.

Kuncinya adalah, kreativitas dalam membuat jajanan dengan tampilan menarik. Selanjutnya kamu bisa memodifikasi bahan agar lebih ekonomis, sehingga keuntungan yang didapatkan tetap maksimal meski jajanan dijual dengan harga murah.

Nah, jika kamu tertarik dengan usaha kecil-kecilan ini, beberapa ide jajanan berikut bisa kamu coba!

Ide Usaha Jajanan Anak dengan Modal Kecil

Sebagai pemula, kamu bisa mencoba membuat jajanan yang mudah dengan margin keuntungan yang besar. Dan berikut ini adalah contoh jajanan anak yang bisa kamu buat. 

1. Bola Susu Rasa Buah

Bentuknya yang menggemaskan seperti mochi pasti akan membuat anak penasaran ingin mencoba. Setelah mencoba pun, anak-anak pasti suka dengan teksturnya yang empuk nan legit, serta punya cita rasa asam manis dari sari buah-buahan.

Cara membuat jajanan manis ini sangat mudah, yaitu cukup dengan mencampurkan tepung sagu yang sudah disangrai dengan sari buah-buahan (bisa pakai Nutrisari) dan susu kental manis. Tambahkan sedikit air lalu uleni sampai kalis dan mudah dibentuk.

Dengan bahan yang sangat sederhana, kamu hanya membutuhkan modal kurang dari Rp 25 ribu. Berikut rinciannya:

Tepung sagu 300 grRp 5.000
Susu kental manis 195 grRp 7.500
Nutrisari 6 sachet (rasa anggur, stroberi, manga)Rp 8.000
TotalRp 20.500

Dengan modal tersebut, kamu bisa menghasilkan sekitar 48 bola susu. Tusuk tiap 3 bola susu menggunakan lidi dan kemas ke dalam plastik.

Jika dijual Rp 2 ribuan, omzet yang didapatkan Rp 32 ribu, dan persentase keuntungan lebih dari 50%.

2. Es Jeli Lampu Merah

Es Jeli Lampu Merah

Es krim jelly tiga warna seperti lampu lalu lintas ini merupakan usaha jajanan anak dengan modal kecil yang banyak peminat. Dengan bentuk yang beragam warna dan tekstur lembut dan rasa yang enak, membuat anak-anak menyukainya.

Jajanan anak ini sebenarnya merupakan agar warna-warni yang dibekukan. Cara membuatnya sederhana, dengan bahan-bahan berikut.

Agar plain 7 grRp 5.000
Nutrijell plain 20 grRp 4.500
Gula pasir 200 grRp 2.800
Jasjus rasa stroberi, lemon, melon, dan anggurRp 2.000
Marimas rasa blueberryRp 500
Plastik, tusuk cilok, pewarnaRp 5.000
TotalRp 19.800

Setelah bahan disiapkan, buat agar-agar seperti biasa, lalu masukkan ke dalam plastik sampai membeku. Setelah itu, potong-potong dan tusuk seperti sate, lalu masukkan ke dalam plastik dan simpan di kulkas.

Dari modal tersebut, kamu bisa menghasilkan 42 pcs permen yang siap dijual seharga Rp 1 ribuan dengan keuntungan sebesar Rp 22.200.

Baca juga: Ide Usaha Resep Jajanan Anak Harga 1000

3. Es Krim Anti Leleh

Ide jualan makanan anak modal kecil berikutnya adalah es krim anti meleleh. Bukan es krim beku, melainkan biskuit yang dibalut cokelat warna-warni dan hiasan lucu, kemudian ditusuk dengan stik es krim.

Tak butuh cara yang ribet untuk membuatnya. Tinggal masak cokelat warna sampai meleleh, dan setelah agak dingin, balurkan ke seluruh permukaan biskuit. Hiasi biskuit pop tadi dengan sprinkle warna-warni.

Nah, ini dia jumlah modal yang dibutuhkan:

Biskuit persegi panjang rasa cokelatRp 8.000
White cooking compound 250 grRp 12.000
Dark cooking compound 100 grRp 5.500
Sprinkle dan pewarna makanan Rp 1.500
Stik es krimRp 2.000
Plastik Rp 2.000
Kawat emasRp 2.000
TotalRp 33.000

Modal Rp 30 ribuan bisa menghasilkan 21 es krim anti meleleh. Jika dijual Rp 2 ribuan, maka keuntungan yang didapat sekitar Rp 10 ribuan.

Panduannya bisa cek disini!

4. Corndog Marshmellow

Meski sudah banyak jajanan Korea lainnya, corndog masih sangat diminati masyarakat Indonesia, termasuk anak-anak. Corndog Marshmellow ini bisa menjadi pilihan usaha jajanan anak dengan modal kecil.

Nah, agar corndog buatanmu lebih sesuai dengan selera anak-anak dan harga jualnya bisa murah, kamu bisa berkreasi membuat corndog marshmellow. 

Berikut ini detail bahan yang dibutuhkan lengkap dengan harganya:

Marshmellow berbentuk kepang 10 buahRp 8.000
Fermipan 1 sdmRp 500
Gula pasir 4 sdmRp 1.100
Terigu 1/4 kgRp 2.800
Tepung roti secukupnyaRp 1.000
Tusuk lidiRp 2.000
TotalRp 15.400

Biaya modal Rp 15 ribuan cukup untuk membuat 30 tusuk corndog isi marshmellow. Dijual Rp 1 ribuan akan mendapat untung hampir Rp 15 ribu.

Baca juga: 11 Ide Usaha Jajanan Rumahan Modal Kecil ( + Trik Jualnya)

5. Kimbab Mini

Usaha jajanan anak dengan modal kecil lainnya yang unik dan sedang hits yakni kimbab. Sebuah nasi kepal berbalut rumput laut ala Korea Selatan ini memang sedang naik daun sehingga pasti laris manis.

Di bawah ini bahan-bahan dan modal yang dibutuhkan untuk membuat kimbab mini:

Beras pulen 500 grRp 6.500
Nori ukuran kecilRp 3.000
Bubuk nori BoncabeRp 1.000
Cetakan nori segitigaRp 2.500
Ayam fillet 500 grRp 15.000
Bawang putih 2 siung dan ½ bawang bombayRp 1.000
Minyak goreng 50 mlRp 1.500
Kecap manis 2 sdmRp 500
Saus teriyaki 1 sdmRp 1.000
Garam 1/2 sdt, kaldu ayam bubuk 1/2 sdt, merica bubuk 1/4 sdt, dan kecap asin 1/2 sdtRp 500
Mika ukuran 9×9 cmRp 2.200
TotalRp 30.000

Dari sejumlah bahan tersebut, tumis ayam fillet dengan bumbu teriyaki. Sambil menunggu matang, buat nasi seperti biasa. Setelah matang, campurkan nasi dengan bubuk nori. Bentuk nasi seperti onigiri dan masukkan isian ayam teriyaki yang sudah dibuat. 

Masukkan dalam kemasan mika, dan kimbab siap dijual seharga Rp 3 ribuan. Dikalikan 22 buah, maka penghasilan yang didapat sekitar Rp 66 ribu.

6. Sandwich Buah Ala Jepang

Belakangan ini, menu sandwich fruit ala Jepang sedang digemari banyak kalangan hingga viral di media sosial. Sandwich yang dibekukan berisi whipped cream dan buah segar ini pastinya lezat dan menyehatkan . Rasa manisnya pun bakal membuat anak-anak ketagihan.

Walaupun secara penampilan tampak seperti makanan mahal, kamu bisa membuat versi murahnya dengan bahan-bahan ekonomis berikut:

Roti tawar murah 40 lembar ukuran 9×9 cmRp 25.000
Buah stroberiRp 15.000
Whipped cream 100 grRp 21.000
Gula halus 3 sdmRp 500
Plastik OPP ukuran 12×13 cmRp 3.000
TotalRp 64.500

Dari bahan-bahan tersebut, kamu akan mendapatkan 40 roti sandwich. Dijual dengan harga Rp 3 ribuan akan keuntungan yang didapatkan bisa dua kali lipat dari modal.

  1. Sushi Aneka Karakter

Sushi berbentuk karakter akan menjadi usaha kuliner kekinian yang disukai anak-anak. Ya, topping olahan ikan berbentuk kartun akan menarik perhatian anak-anak untuk mencobanya.

Karena akan dijual ke kalangan anak-anak, maka bahan yang dibutuhkan bisa disesuaikan agar modal membengkak. Berikut ini contohnya:

Beras pulen 1 literRp 11.000
Beras ketan 100 grRp 1.600
Rumput laut 11 lembarRp 20.000
Daging ayam dada 200 grRp 9.000
Margarin 1/2 sdmRp 500
Bawang Bombay 1/2Rp 1.000
Kental manis 1 sachetRp 1.500
Mayones original 50 grRp 1.125
Mayones pedas 50 grRp 2.750
Olahan ikan berbentuk kartunRp 26.000
Saus mentai 25 grRp 1.650
Saus tomat 15 grRp 270
Saus keju 20 grRp 740
Bon cabe secukupnyaRp 1.000
TotalRp 78.135

Dari modal Rp 78 ribuan bisa dihasilkan 126 pcs sushi yang lucu-lucu. Jika dijual dengan harga seribu, maka akan menghasilkan omzet Rp 126 ribu, dengan keuntungan sekitar Rp 50 ribuan.

Itulah tadi usaha jajanan anak dengan modal kecil. Kamu bisa menjualnya di kantin sekolah atau warung rumahan. Dengan kuantitas penjualan yang banyak, tentu keuntungan yang bakal diperoleh pun cukup menjanjikan.

Baca juga

Bagikan:

Arya

Seorang pemuda biasa dari kampung yang kebetulan suka berselancar di dunia maya, khususnya blogger.