Thecronutproject.com – Memulai usaha kuliner yang memiliki target pasar luas adalah pilihan yang tepat, contohnya usaha tahu crispy. Terlebih lagi, makanan ini masuk selera semua kalangan, dari mulai anak-anak hingga orang dewasa. Tidak juga terkendala cuaca, baik itu sedang musim hujan ataupun musim panas, tahu crispy tetap diminati.
Kami berikan estimasi modal dan keuntungan, berdasarkan penjual yang telah sukses menjalankan usaha ini. Serta strategi jualan yang cepat balik modal. Simak sampai akhir ya.
Rincian Modal dan Keuntungan Usaha Tahu Crispy
Memulai usaha tahu crispy membutuhkan modal berikut. Sudah termasuk resep tahu crispy untuk usaha sehingga penghitungannya akurat.
Dari tabel tersebut, kita bisa mengestimasi keuntungan per harinya. Total 3 cetak tahu berjumlah 360 buah, kemudian dipotong-potong menjadi 4 bagian dan menghasilkan 1.440 tahu.
Harga tahu crispy mengikuti harga pasaran sekitar Rp 2.000 per 3 buah atau sekitar Rp 660 per potong. Artinya, 1440 potong tahu dikalikan Rp 660, sama dengan Rp 950.400. Ini adalah omzet sehari. Maka, keuntungan bersihnya adalah:
- Keuntungan bersih per hari = Omzet – (Modal Adonan + Modal Bumbu Tabur + Modal Masak) = Rp 950.400 – 365.800 = Rp 584.600.
- Keuntungan bersih per bulan = Rp 584.600 x 25 = Rp 14.615.000 per bulan.
Itulah tadi estimasi modal dan keuntungan jualan tahu crispy. Modal sehari hanya sekitar Rp 400 ribuan, namun bisa menghasilkan keuntungan bersih hampir Rp 600 ribuan per hari.
Baca juga: 10 Ide Jualan Makanan yang Laris di Kampung, Prospek Jelas!
Strategi Pemasaran Tahu Crispy
Untuk mencapai keuntungan yang maksimal, Anda bisa menerapkan strategi pemasaran berikut.
- Berjualan di Tempat Strategis
Keberhasilan usaha ditentukan dari letak lokasi usaha yang strategis. Usahakan di tempat yang ditargetkan belum ada yang berjualan tahu crispy, dan pastikan tempatnya terjangkau akses kendaraan umum maupun pribadi.
Usaha tahu crispy ini paling cocok dijual di daerah sekolahan, di pasar, hingga pinggir jalan.
- Selalu Tersenyum dan Menyapa Pelanggan
Terkesan sepele, namun hal ini sangat berdampak besar terutama bagi Anda yang baru mulai berjualan. Jika penjualnya ramah, ditambah tahu crispy-nya enak dan murah, pembeli pasti balik lagi.
- Berikan Promo Menarik Awal Memulai Usaha
Kemudian, Anda juga bisa memberikan promo ‘beli 3 gratis 3’ di hari tertentu setiap minggu sebagai pembeda dari tukang jualan tahu crispy lainnya. Ini hanya dilakukan di awal berjualan saja, dan setelahnya tanpa promo pun pelanggan yang setia akan balik lagi.
Baca juga: 15+ Contoh Usaha Modal Kecil yang Belum Banyak Pesaing
Kesimpulan
Proses pembuatan tahu crispy cukup sederhana. Tahu dipotong menjadi ukuran yang sesuai, kemudian dicelupkan ke dalam adonan tepung yang sudah dibumbui, dan digoreng hingga garing.
Memulai usaha tahu crispy bisa menjadi peluang bisnis yang menjanjikan. Dengan persiapan yang matang dan strategi yang tepat, usaha ini memiliki potensi besar untuk berkembang dan menghasilkan keuntungan.